Sesuai janjiku, sekarang aku mau nyeritain #BroadcastParty yang diadain 15 Maret 2014 di teatrikal Perpustakaan UIN Jogja. Acara ini awalnya ditujukan buat crew baru. Yah.. semacam project pertama mereka, tapi akhirnya jadi project kita bersama. Waktu itu 'kan rencananya #BroadcastParty lebih difokusin ke crew baru. Baik yang jadi panitia, yang ngurus acaranya, konsepnya, semuanya dari crew baru.
Berkat #BroadcastParty-lah, crew Rasida FM ngumpul dan kompaaak banget. Oh ya acara ini yang ngadain Rasida FM, radionya Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Jogja. #BroadcastParty itu workshop radio yang diisi oleh Dias Alisa (penyiar Retjobuntung FM), Lukman Haswara & Desi Gutomo (penyiar Star Jogja FM), dan Ronny Yahya (TV Editor Indosiar). Pesertanya lumayan sih. Nggak banyak, nggak juga sedikit. Padahal waktu pendaftaran, banyak lho, tapi begitu hari H nggak sebanyak waktu pendaftaran.
Nanti aku cerita lanjutannya ya. Bersambung dulu...
Jogja, 2 April 2014
Tentang Bagus
Bercerita dan Bersiaran. Mengudara di Radio Widoro UPT Cagar Budaya dan 101.3 Star FM.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar