TITIK JENUH

Setiap orang pasti pernah mengalami titik jenuh. Suatu perasaan yang menimbulkan kebosanan (akut). Hmm... apa aku tengah merasakan titik jenuh di Rasida FM? Maybe yes, maybe no. Ada beberapa alasan sih kalau aku (memang) benar-benar mengalami titik jenuh.

Pertama (kayaknya the one and the only) karena crew Rasida yang sibuk dengan dunia mereka sendiri. Rasida (dibiarkan) terbengkalai begitu saja. Sebenarnya nggak murni cuek sih, cuma karena beberapa crew yang jarang ngumpul, bikin sebuah perasaan bernama sepi tercipta. Benaran sepi banget.

Sehari paling banyak 5 crew yang menyambangi studio. Itu pun nggak bertahan hingga Rasida waktunya tutup. Paling beberapa jam (atau bahkan beberapa menit). Entah karena kesibukan, atau karena hal lain yang entah apa, aku nggak tahu. Aku hanya merasa sepi dan... sendiri.

Kalimat ini memang terkesan cengeng tapi inilah faktanya. Aku paling nggak suka dengan kesendirian, rasa sepi (kecuali aku sendiri yang menciptakan rasa itu). Walau pun hari-hari cuma "begitu" saja, tapi seenggaknya ada seseorang yang menemani, seseorang yang bersamaku. Bukan sendiri, bukan pula merasa sepi.

Mungkin ini titik jenuh... Mungkin... tapi aku nggak akan meninggalkan Rasida FM. Aku akan tetap bertahan walau kadang rasanya sungguh memuakkan. Baiklah. Cukup tersenyum saja Gus dan berpikir bahwa semua baik-baik saja.
Yogya, 25 September 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar